Arti Kartu Tarot Eight of Swords – Delapan Pedang

Arti Kartu Tarot Eight of Swords – Delapan Pedang

arti kartu tarot eight of swords

Eight of Swords / Delapan Pedang

Kata Kunci

Tegak:

Pembatasan, membatasi diri, pikiran negatif, merasa terjebak, mengorbankan diri

Terbalik:

Melepaskan pikiran negatif, terbuka pada perspektif baru, menerima diri sendiri, kebebasan

Deskripsi berdasarkan kartu Waite-Smith

Kartu Delapan Pedang menggambarkan seorang wanita yang terikat dan ditutup matanya. Disekitarnya, terdapat delapan pedang yang mengelilinginya seakan seperti penjara. Namun, jika dilihat lebih dekat, terdapat sela-sela di antara pedang tersebut sehingga sang wanita sebenarnya dapat melepaskan diri. Genangan air yang mengalir di tanah menyiratkan bahwa intuisinya dapat melihat apa yang tidak bisa dilihat oleh matanya.

Kartu Delapan Pedang merupakan Kartu nomor 8 pada elemen Pedang di Arkana Minor .

Arti Kartu Tarot Eight of Swords upright / Delapan Pedang tegak

Kartu Delapan Pedang tegak mengingatkan untuk mencari jalan keluar jika kita merasa berada dalam kondisi sulit. Seringkali kita merasa terjebak dan terbatas karena kondisi yang tidak diinginkan. Baik seperti pekerjaan yang tidak disenangi, hubungan yang kurang baik, atau kondisi keuangan. Tentu, kita tidak perlu menyangkal kenyataan dan berpura-pura merasa baik-baik saja di saat kita berada dalam kondisi buruk. Namun jika kita perhatikan kartu Delapan Pedang tersebut, terdapat celah di antara pedang-pedang. Sang wanita pun dapat menanggalkan ikatannya yang longgar tersebut. Kita dapat mencari jalan keluar jika kita berpikir kreatif dan mencari cara dari sudut pandang lain.

Terkadang, pola pikir kita membuat kita terjebak. Jika orang lain yang berada di posisi kita, belum tentu mereka memikirkan dan merasakan hal yang sama. Kita perlu membuka mata dan membebaskan pikiran yang menghambat kehidupan kita. Tidak perlu terus bergelut pada overthinking, prasangka buruk, atau victim mentality. Kita dapat mencoba berbagai kesempatan atau alternatif lain. Pada akhirnya, kita selalu punya pilihan untuk bersikap aktif atau pasif dalam menyelesaikan masalah.

Arti Kartu Tarot Eight of Swords reversed / Delapan Pedang terbalik

arti kartu tarot eight of swords

Kartu Delapan Pedang terbalik menggambarkan kondisi ketika kita keluar dari kondisi yang membuat kita terjebak sebelumnya. Dengan membuka mata dari pikiran buruk dan melihat sisi positif, kita dapat melewati masa-masa sulit dan menerima keadaan dengan tenang. Meskipun demikian, kita perlu memahami pikiran negatif yang sempat terbesit di kepala kita. Pikiran negatif tidak perlu dilawan karena seringkali terdapat pesan yang ingin didengar. Misalnya, rasa minder dapat mengingatkan kita untuk menjadi orang yang lebih percaya diri. Atau, rasa takut mengingatkan kita untuk menyiapkan diri dan sumber daya yang diperlukan. Dengan menerima pikiran tersebut dan memahami maksudnya, selanjutnya kita dapat mencari solusi yang lebih positif. Walaupun ketika kondisi terlihat sulit, yakinlah bahwa kita mampu untuk menyelesaikan masalah dengan cara lain. Pada akhirnya, kita mampu untuk bersikap aktif dalam mencari jalan keluar yang sesuai dengan kebutuhan kita.

Selanjutnya:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You cannot copy content of this page